Ad Code

Responsive Advertisement

Polsek Sukolilo Geledah Tahanan, Ternyata Petugas Temukan Ini

IMG-20170722-WA0011

Polrestabes Surabaya (22/07/2017) : Kendati tugas terus harus ontime selama 24 jam, namun bukan dapat menyurutkan semangat Kepolisian dalam melaksanakan tugas. Untuk itu, salah satu strategi agar selalu optimal dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat, tugas di bagi secara berkala.

Sebagaimana yang rutin dilaksanakan, agar pelayanan terhadap masyarakat terus berjalan, maka anggota silih berganti menjalankan tugas dengan cara ploting. Untuk ploting itu sendiri, dilakukan dengan apel serah terima tugas.

Malam ini, Sabtu, 22 Juli 2017 pukul 20.00 WIB, seperti yang terlihat di Mapolsek Sukolilo Polestabes Surabaya. Apel serah terima tugas malam yang di pimpin Iptu Bagoes, selaku Kanit Sabhara telah dilaksanakan.

Usai memimpin apel, Bagoes melanjutkan tugas dengan melakukan pemeriksaan terhadap ruang tahanan beserta penghuninya. Seperti biasa, pemeriksaan dilakukan dengan menyasar beberapa hal yang di larang untuk berada di dalam tahanan.

“Seperti sajam, narkotika, dan sebagainya. Benda apapun yang dapat menimbulkan potensi hal yang tidak diinginkan, seperti alat yang bisa digunakan sebagai sarana kabur dan atau bahkan bunuh diri, kami geledah,” ujar Bagoes, Sabtu (22/07).

Selain menggeledah menyasar benda yang ditengarai membahayakan, kondisi ruang tahanan beserta penghuninya pun juga tidak luput dari pemeriksaan. Alhasil, kondisi ruang tahanan dan penghuninya, Bagoes menyatakan aman terkendali.

“Setelah kami periksa dan kami nyatakan aman, maka kami melanjutkan tugas yang lain. Hasil temuan kami adalah semua tahanan lengkap dengan jumlah 7 orang. 6 orang tersangka disini, dan 1 perempuan dititipkan di Polrestabes Surabaya,” tandas Bagoes.***lld

Laporan : Kasi Humas Polsek Sukolilo.
Editor : Sayful.



from SurabayaRaya http://ift.tt/2vvDJio
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu